Trauma Bonding

Dia mah emang lagi bucin, soalnya mau aja diambil uangnya, mengalami abuse, dimanfaatin tapi dijahatin. Udah tau toxic, tapi tetep aja nempel.

Mungkin dia bukan lagi bucin, mungkin ini yang namanya trauma bonding

Trauma bonding itu nempel bangetnya pelaku abuse dan korban karna siklus abuse fisik dan emosional

Kenapa bisa malah nempel? Karena diantara waktu abuse ada saat dimana pelaku kaya sayaanggg banget dan bisa minta maaf yang kayanya tulus banget

Seakan pelaku ini sebenarnya baik.

Ada beberapa tahapan terjadinya trauma bonding

1. Love bombing
Di tahap awal, pelaku akan menghujanimu dengan cinta. Misal dengan perhatian berlebih, komunikasi yang sangat intens, memberikan klaim soal “soulmate”, ngasi semua yang kamu butuh

Too good to be true gitu lah ya

2. Trust and dependency

Perlahan dia mendapatkan kepercayaan kita. Lalu kebutuhan kita akan validasi dan kasih sayang (yang selama ini dipenuhi keluarga dan teman) seakan cuma dia yang bisa menuhin.

Akhirnya kamu bergantung pada orang ini, dan menjauh dari orang lain

3. Criticism

Begitu dia sudah mendapatkan kepercayaan dan kita ketergantungan, sifat aslinya muncul. Mulai tuh dia jadi suka mengkritik, menyalahkan kamu, mulai suka nuntut

Tapi kamu nggak sadar karena udah ketergantungan. Kamu malah merasa memang benar dirimu yang salah

4. Controlling

Kamu jadi ragu persepsimu dan pendapatmu. Tapi kamu masih membutuhkan perhatian dan cintanya. Problemnya, untuk mendapatkan perhatian yang ada di tahap 1, kamu harus terus melakukan apa yang orang tersebut inginkan.

Kamu menyerahkan kontrolmu ke dia

5. Loss of self

Ketika kamu mau mulai melawan, dia jadi agresif dan kondisi memburuk. Kamu melakukan apapun hanya sekadar biar nggak berantem, atau biar konflik cepat selesai.

Kamu jadi takut bikin dia marah, kamu makin ga percaya diri. Kamu kehilangan dirimu disini

6. Ketergantungan

Kamu tau dalam masalah, tapi ga bisa keluar karna udah tergantung sama dia. Ketika konflik mereda dan sayang sayangan lagi, rasanya melegakan. Tapi sesaat perkelahian datang lagi dan begitu seterusnya.

Siklus ini berjalan terus sampai entah berapa lama

Biasanya terus ada yang nanya, lalu harus gimana?

Kamu tau kok harus gimana. Ya harus diakhiri, kamu perlu mendapat afeksi dan perhatian wajar dari teman dan keluarga. Ini ga akan mudah, tapi ini lebih baik daripada terus disakiti dan kehilangan diri

Semoga kamu segera bebas ya ✨

Comments